Hari Komunitas Pokemon GO November 2023: Wooper dan Paldean wooper

Evolusikan Wooper pada saat Community Day untuk mendapatkan Quagsire yang mempelajari Charge Move Aqua Tail dan Clodsire yang mempelajari Charge Move Megahorn

Handoyo Saputra | 17 Oktober 2023

Pokemon GO Community Day November 2023 Wooper
Niantic

Niantic telah mengumumkan hari komunitas Pokemon GO untuk bulan November 2023, yaitu Wooper dan Paldean Wooper. Wooper merupakan pokemon tipe Water/Ground yang dapat berevolusi menjadi Quagsire.

Sedangkan Paldean Wooper adalah pokemon tipe Poison/Ground yang dapat berevolusi menjadi Clodsire dengan tipe yang sama. Paldean Wooper dan Clodsire pertama kali dirilis pada hari komunitas bulan November ini.

Untuk mengevolusi Wooper menjadi Quagsire dan Paldean Wooper menjadi Clodsire diperlukan 50 Wooper Candy.

Evolusikan Wooper pada saat Community Day untuk mendapatkan Quagsire yang mempelajari Charge Move Aqua Tail dan Clodsire yang mempelajari Charge Move Megahorn.

Aqua Tail pada Quagsire merupakan upgrade yang cukup bagus. Dengan memiliki Charge Move tipe Water yang hanya memerlukan energi kecil membuatnya dapat melakukan bait pada saat pertarungan PvP.

Disisi lain, Megahorn pada Clodsire sayangnya tidak membantunya dalam pertarungan. Selain tidak mendapat Same Type Attack Bonus (STAB), Megahorn juga memerlukan energi yang besar.

Shiny Wooper Family
Shiny Wooper Family

Shiny evolusi Wooper memiliki warna yang bagus, mudah untuk dibedakan dengan versi normalnya. Paldean Wooper juga akan tersedia dalam varian shiny.

Pada arena PvP, Quagsire merupakan pokemon yang kuat untuk Open Great League. Menurut Pvpoke, Shadow Quagsire menempati ranking 23 dengan moveset Mud Shot, Mud Bomb, dan Stone Ege. Sedangkan Quagsire normal menempati ranking 32.

Saat ini masih belum diketahui moveset dari Clodsire, namun berdasarkan base stat-nya, Clodsire adalah pokemon yang cocok untuk Open Great League karena memiliki defense dan stamina yang tinggi.

Bonus Event

  • 1/4 Jarak Penetasan saat Telur ditempatkan di Inkubator selama periode event.
  • Permen ×2 dengan menangkap Pokémon.
  • Peluang ×2 bagi Pelatih level 31 ke atas untuk menerima Permen XL dari menangkap Pokémon.
  • Modul Umpan yang diaktifkan selama event akan berlangsung selama tiga jam.
  • Pewangi (tidak termasuk Pewangi Harian) yang diaktifkan selama event akan bertahan selama tiga jam.
  • Ambil beberapa foto selama Hari Komunitas dan nantikan kejutannya!
  • Satu Pertukaran Spesial tambahan dapat dilakukan maksimum dua kali per hari.
  • Pertukaran akan membutuhkan Debu Bintang 50% lebih sedikit.

Tanggal dan Waktu

Hari Komunitas Pokemon GO untuk bulan November akan berlangsung pada hari Minggu, 5 November 2023 pukul 14.00 hingga 17.00 waktu setempat.

TagsPokemon GO
visibility 922

Artikel Lainnya

Artikel Terbaru