Infografis Event Pokemon GO Oktober 2023

Catat jadwal event Pokemon GO bulan Oktober

Handoyo Saputra | 3 Oktober 2023

Pokemon GO October event

Pokemon GO season 12: Adventures Abound dimulai sejak tanggal 1 September sampai 1 Desember 2023. Ada banyak pembaruan dan jadwal event penting yang perlu diketahui oleh pemain.

Bulan Oktober dipenuhi oleh banyak event, mulai dari kembalinya detektif Pikachu, Halloween Event, shadow shiny Moltres, Pokemon shiny baru, hingga rotasi Go Battle League season 16.

KaptenTekno telah mengumpulkan jadwal event Pokemon GO bulan Oktober agar pemain tidak ketinggalan informasi penting.

Event Oktober 2023

Hari Komunitas Pokemon GO untuk bulan Oktober jatuh pada tanggal 15 Oktober pukul 14.00-17.00. Timburr akan menjadi featured pokemon. Timburr adalah pokemon tipe Fighting yang dapat berevolusi menjadi Gurdurr, kemudian menjadi Conkeldurr.

TanggalEvent
October 5, 2023 10:00am to October 9, 2023 8:00pmDetective Pikachu Returns
October 7, 2023 12:00am to October 8, 11:59pmGO Battle Weekend: Geeta
October 12, 2023 10:00am to October 17, 2023 8:00pmHarvest Festival
October 15, 2023, from 2:00pm to 5:00pmTimburr Community Day
October 21, 2023, from 2:00pm to 5:00pmIncense Day
October 19, 2023 from 10:00am to October 26, 2023, 10:00amPokémon GO Halloween 2023 Part 1
October 26, 2023 at 10:00am to October 31, 2023 8:00pmPokémon GO Halloween 2023 Part 2 + Team GO Rocket Takeover
October 1, 2023 to October 31, 2023 at 11:59Ticket of Treats Timed Research Ticket
Before November 21, 2023 at 8:00pmMasterball Special Research

Raid Tier 5

Trio legendary beast, Guzzlord, dan Darkrai akan muncul di Raid Tier 5 pada bulan Oktober. Guzzlord adalah Ultra Beast yang kuat untuk Ultra League, sedangkan Darkrai adalah pokemon yang cocok untuk Master League.

TanggalBoss
23 September - 6 Oktober 2023Entei, Suicune, Raikou
6-20 Oktober 2023Guzzlord
20 Oktober - 3 NovemberDarkrai

Mega Raid

Mega Gengar adalah ghost attacker terkuat di Pokemon GO. Sedangkan Mega Gardevoir adalah Fairy attacker terkuat di Pokemon GO saat ini.

TanggalBoss
16 Sep - 6 Okt 2023Mega Gardevoir
6-20 Oktober 2023Mega Gengar
20 Okt - 6 Nov 2023Mega Banette

Raid Hours

Setiap hari rabu pukul 18.00-19.00 jangan lewatkan kesempatan raid hours ini, terutama jika Anda ingin mengumpulkan candy pokemon legendary untuk power up.

TanggalBoss
4 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Entei, Suicune, Raikou
11 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Guzzlord
18 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Guzzlord
25 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Darkrai

Shadow Raid

Shadow Moltres akan muncul pada Shadow Raid Tier 5 setiap hari Sabtu dan Minggu. Shadow Moltres juga tersedia dalam bentuk shiny untuk pertama kalinya di Pokemon GO.

TanggalBoss
Setiap Sabtu dan MingguShadow Moltres

Spotlight Hours

Setiap hari Selasa pukul 18.00-19.00 akan ada spotlight hours dimana pokemon berikut ini akan lebih sering muncul di alam liar.

TanggalPokemon & Bonus
3 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Slowpoke
2× Candy for catching Pokémon
10 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Shroomish
2× XP for evolving Pokémon
17 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Pumpkaboo
2× Stardust for catching Pokémon
24 Oktober 2023, pukul 18.00-19.00Phantump
2× XP for catching Pokémon
31 Oktober 2023, pukul  18.00-19.00Yamask
2x Candy for catching Pokemon

PokeStop Showcase

Ikuti lomba PokeStop Showcase untuk mendapat hadiah menarik. Siapkan pokemon XXL dan XXS Anda dan menangkan berbagai hadiah premium dari PokeStop.

TanggalPokemon
5-9 Oktober 2023, pukul 10.00-20.00??
12-13 Oktobe 2023, pukul 10.00-20.00??
15 Oktober 2023, pukul 14.00-17.00Timburr dan Conkeldurr
16-17 Oktober 2023, pukul 10.00-20.00Pumkaboo dan Gourgeist
20-22 Oktober 2023, pukul 10.00-20.00Shuppet dan Banette
23-25 Oktober 2023, pukul 10.00-20.00??
26-28 Oktober 2023, pukul 10.00-20.00Phantump
29-31 Oktober 2023, pukul 10.00-20.00Gastly dan Gengar

Infografis

Infografis Event Oktober 2023
Infografis Event Oktober 2023 by @thepokegohunter
TagsPokemon GO
visibility 1.102

Artikel Lainnya

Artikel Terbaru