Solusi Keuangan Terintegrasi untuk Mengakselerasi Pertumbuhan UMKM

BNI berperan aktif dalam meningkatkan solusi perbankan bagi UMKM yang ingin tumbuh secara global

Handoyo Saputra | 22 Januari 2024

Small Business

Wirausaha bukan hanya tentang menciptakan produk atau jasa, tetapi juga tentang membangun fondasi pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Wirausaha menciptakan lapangan kerja, meningkatkan daya beli masyarakat, dan menciptakan inovasi yang memajukan masyarakat.

Ekspansi produk menjadi salah satu langkah krusial dalam memperluas dampak positif wirausaha. Mengapa? Karena dengan mengekspor produk, wirausahawan dapat mencapai pasar yang lebih luas, meningkatkan omzet, dan secara keseluruhan, memberikan kontribusi lebih besar terhadap pertumbuhan ekonomi.

Tantangan yang Dihadapi Wirausahawan

Namun, perjalanan wirausahawan tidak selalu mulus. Banyak di antara mereka menghadapi berbagai tantangan, terutama terkait dengan pembiayaan UMKM. Kurangnya akses terhadap pembiayaan seringkali menjadi hambatan utama bagi banyak wirausahawan, menghambat kemampuan mereka untuk berkembang dan bersaing di pasar global.

Solusi Keuangan untuk UMKM

BNI, sebagai mitra strategis bagi pertumbuhan UMKM, terus berkomitmen untuk mendukung pengembangan bisnis wirausahawan. Melalui BNI Experience, BNI memperkenalkan solusi keuangan terintegrasi berbasis digital serta dukungan jaringan Go Global.

Peningkatan signifikan dalam penggunaan BNI Mobile Banking mencerminkan pergeseran para nasabah BNI menuju transaksi digital. BNI Mobile Banking telah membuktikan diri sebagai solusi keuangan komprehensif bagi nasabah, terutama dalam segmen ritel. Peningkatan jumlah transaksi dan nilai transaksi menjadi bukti nyata bahwa platform digital ini berhasil memenuhi kebutuhan nasabah dengan efektif.

Dalam mendukung langkah-langkah strategisnya, BNI telah menghadirkan 4 produk unggulan yang bertujuan untuk memperkuat bisnis transaksi ritel dan institusi serta meningkatkan solusi digital UKM yang ingin berkembang secara global.

BNI Agen46 - Melayani Paling Dekat

BNI Agen46 adalah mitra BNI (perorangan atau badan hukum yang telah bekerjasama dengan BNI) untuk menyediakan layanan perbankan kepada masyarakat (Layanan Laku Pandai, Layanan LKD dan Layanan e-Payment).

BNI Direct - Layanan Electronic Cash Management BNI

BNIDirect merupakan digital financial platform untuk layanan Cash Management yang disediakan oleh BNI bagi Nasabah bisnis dan institusi dalam mendukung aktivitas transaksi keuangan dari Nasabah serta untuk memberikan informasi transaksi yang tercatat di rekening perusahaan dengan lebih Cepat, Mudah dan Aman.

BNI Mobile Banking - Transaksi Lebih Mudah

BNI Mobile Banking memudahkan Anda untuk melakukan berbagai transaksi dengan mudah, aman, dan cepat melalui smartphone favorit Anda. Sekarang, Anda tidak perlu lagi pergi ke ATM untuk memeriksa saldo, melakukan transfer, atau bahkan transaksi internasional. Selain itu, Anda juga dapat melakukan transaksi tanpa kartu dengan QRIS BNI Mobile Banking.

Xpora - Solusi Digital UKM BNI

BNI Xpora merupakan ekosistem UMKM berorientasi ekspor yang mendukung peningkatan potensi UMKM Indonesia agar dapat mengembangkan bisnisnya menuju UMKM Go Productive, Go Digital, & Go Global serta menjadi layanan bagi para Diaspora Indonesia yang berprofesi sebagai pengusaha di luar negeri.

BNI Experience bukan hanya sekadar alat transaksi digital, tetapi juga sahabat sehari-hari bagi wirausahawan. Dengan memberikan informasi tentang ATM dan Cabang terdekat, BNI Experience memudahkan akses terhadap layanan keuangan. Selain itu, pelanggan BNI Experience juga mendapatkan keuntungan tambahan berupa informasi tentang berbagai promosi dan diskon dari pedagang BNI.

Melalui langkah-langkah strategis dan produk unggulan yang ditawarkan, BNI berperan aktif dalam memperkuat bisnis transaksi ritel dan institusi, sekaligus meningkatkan solusi perbankan yang tersedia bagi UMKM yang ingin tumbuh secara global.

TagsBusiness
TagsSponsored

Artikel Lainnya

Artikel Terbaru